Your Times

Sabtu, 05 November 2011

Untuk pengguna iPhone 4 : Perlukah upgrade ke iPhone 4s?

Hal seperti ini sepertinya sudah biasa menjadi strategi Apple. iPhone 3Gs sebagai penyempurnaan dari iPhone 3G, namun bukan sepenuhnya desain produk baru. Seperti itu pula halnya dengan iPhone4s sebagai penyempurnaan dari iPhone 4. Sekali lagi bukan merupakan sepenuhnya suatu desain produk baru.

Namun hal ini sepertinya cukup berhasil. Dapat dilihat dengan lakunya iPhone 3Gs saat itu. Namun apakah peningkatan yang disuntikkan cukup untuk merayu pengguna iPhone 4 untuk naik tingkat ke iPhone 4s? Awalnya banyak orang yang kecewa ketika mendengar bahwa iPhone 5 masih belum akan muncul, namun tidak sedikit yang gembira mendengar berita iPhone 4s memiliki layanan baru, Siri, dan perangkat keras yang lebih bertenaga.

Berikut beberapa hal yang dapat membantu anda untuk membedakan apakah iPhone 4s atau iPhone 4 yang lebih cocok untuk anda :
·     Alasan untuk membeli iPhone 4s :
  • Prosesor dual core dan pemroses grafik yang 7x lebih cepat
  • Layanan Siri, suatu perintah berbasis suara untuk navigasi pada iPhone
  • Resolusi kamera lebih tinggi, 8MP, dengan kemampuan menangkap cahaya yang lebih   baik di tempat gelap
  • Fitur stabilizer yang lebih baik untuk mendapatkan rekaman video full HD yang lebih stabil.
  • Dual mode GSM-CDMA
  • Dual antenna untuk memastikan penerimaan sinyal operator yang kuat
  • Terdapat opsi memori internal 64GB
  • Konektivitas terbaru dengan Bluetooh 4.0 yang lebih efisien menggunakan energi

·     Alasan untuk tetap menggunakan iPhone 4 :
  • Desain sama persis
  • Besar dan resolusi layar juga sama persis
  • Banyaknya RAM juga masih sama
  • Layanan Siri tidak begitu berguna bagi pengguna dari luar US
  • Dapat menyimpan lebih banyak foto (Dengan 5MP, foto hasil kamera iPhone 4 memiliki ukuran yang lebih kecil daripada 8MP milik iPhone 4s, apalagi resolusi pengambilan gambar pada iPhone tidak dapat diturunkan dari maksimal)
Perbedaan di atas dapat membantu pengguna iPhone 4 yang masih ragu apakahpilihan tepat melakukan upgrade ke iPhone 4s. Untuk calon pengguna yang masih pertama kali membeli iPhone, juga dapat dijadikan acuan. Tapi yang pasti iPhone 4s tentu saja lebih baik sesai dengan harga yang ditawarkan.

Sumber : www.gsmarena.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar